Kalau Bendera One Piece Dilarang, ya Bendera Kuning saja yang Berkibar

Agustus tahun ini juga ramai dengan bendera. Kisruh bendera ini bukan barang baru sebetulnya. Kalau klean ingat, di tahun 2019 Indonesia dihebohkan dengan tragedi mahasiswa Papua di Surabaya. Hanya karena bendera jatuh atau tak sengaja berada di bawah, atau tiangnya patah, entah. Sampai sekarang kabarnya masih begitu abu-abu. Yang jelas, setelah ormas setempat menyebut mahasiswa Papua tidak nasionalis hanya karena tidak mengibarkan bendera.